Koran yang menumpuk di rumah atau di kantor, biasanya hanya dikumpulkan lalu dijual kiloan. Mengapa tidak berkreasi dari koran bekas? Selain menggalakkan kegiatan daur ulang secara mandiri, juga menghasilkan karya-karya yang berguna untuk keperluan sehari-hari. Berikut ini kami hadirkan tips DIY (Do It Yourself) mendaur ulang koran bekas menjadi keranjang anyaman multifungsi.
Bahan-bahan yang dibutuhkan:
• Koran bekas
• Kertas karton bekas
• Kotak bekas sepatu, atau yang lain (sebagai pembentuk keranjang)
• Lem kertas atau lem putih
• Double tape
• Gunting kertas
• Jepitan baju
Cara Membuat :
1. Siapkan Bahan Anyaman :
• Gunting kertas koran selebar 10 cm memanjang, siapkan guntingan banyak-banyak
• Gulung secara memutar dan pilin potongan kertas koran tersebut, lem tiap sambungan barunya
2. Membuat Dasar Keranjang :
• Potong kertas karton sesuai keinginan
• Susun bahan anyaman untuk dasar dan rekatkan dengan lem
• Letakkan karton pembentuk dengan ukuran dasar yang sama, gunakan jepit untuk menahan anyaman tetap lurus
3. Menganyam Dasar Keranjang :
Sisipkan bahan anyaman, dan buat jalinan ke arah kanan seperti gambar. Ulangi hingga bahan anyaman habis, jika kurang panjang sambung dengan bahan anyaman baru, jangan lupa rekatkan dengan lem.
4. Anyaman Pengisi :
• Setelah anyaman dasar kuat (misalnya 2 putaran anyaman dasar), sekarang kita lanjutkan dengan anyaman isi menggunakan pilinan kertas yang tersedia
• Ikuti pola anyaman yang sudah terbentuk, jaga rangka anyaman dengan dijepit pada karton
• Tutup anyaman pengisi dengan jalinan penutup, rekatkan dengan lem pada ujung-ujungnya
5. Penyelesaian :
Setelah anyaman selesai tunggu hingga semua lem kering dan merekat kuat. Sebagai pelindung, keranjang ini bisa dicat sesuai keinginan atau divarnish agar lebih mengkilap.
Demikian langkah-langkah pembuatan keranjang daur ulang. Mudah bukan? Silahkan mencoba.
Salam Hayu Hejo!
(Sumber foto: icreatives.com)
<< Kembali